Teknologi Informasi : Pernah Mendengar Tentang Teknologi Informasi ? Simak Penjelasan Berikut Ini !

30 April 2022

Teknologi Informasi : Pernah Mendengar Tentang Teknologi Informasi ? Simak Penjelasan Berikut Ini !

Hallo BroTech pada artikel kali ini kita akan membahas tentang apasih yang dimaksud teknologi informasi. Teknologi Informasi adalah berbagai fasilitas software dan hardware untuk meningkatkan kualitas informasi masyarakat dengan cepat dan berkualitas.Untuk mengetahui pembahasan lebih lanjut mengenai pengertian, tujuan, manfaat, fungsi, kelebihan, kekurangan, dan contoh perkembangan teknologi maka simaklah penjelasan dibawah ini.

Pengertian

Secara umum pengertian teknologi Informasi adalah suatu perancangan, penerapan, pengembangan, dukungan atau manajemen sistem informasi berbasis komputer, khususnya hardware dan software.Teknologi informasi memanfaatkan hardware dan software untuk mengubah, menyimpan, memproses, melindungi, mentransmisikan dan memperoleh informasi secara aman.

Jadi teknologi informasi memiliki tujuan untuk memudahkan manusia dalam melakukan pekerjaan sehari hari, sehingga pekerjaan yang dilakukan dapat lebih efisien dibandingkan sebelum perkembangnya teknologi informasi.

Tujuan

Tujuan Teknologi Informasi

Tujuannya untuk memecahkan suatu masalah, meluaskan kreativitas, meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam melakukan pekerjaan. dengan kata lain karena dibutuhkannya kemudahan serta keefektifan dalam melakukan pekerjaan, oleh karena itu teknologi informasi ini diciptakan.

Manfaat

Manfaat Teknologi Informasi

Teknologi sangat bermanfaat untuk kehidupan sehari – hari, dapat menunjang kegiatan sehari – hari agar dapat dilakukan secara efektif dan mudah. Karena sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari – hari, Teknologi dapat bermanfaat dalam berbagai bidang atau sektor contohnya adalah sebagai berikut :

Dibidang Industri

Di bidang industri, teknologi dapat meringankan pekerjaan dalam bidang industri. ,Contohnya : Computer Numerical Control (CNC) pengawasan numerik atau perhitungan, Computer Aided Manufacture (CAM), Computer Aided Design (CAD), yaitu industri untuk merancang bentuk atau desain sebuah produk yang akan dikeluarkan pada sebuah industri atau pabrik.

Dibidang Pendidikan

Di bidang pendidikan dengan adanya kemajuan teknologi, pendidikan menjadi lebih maju, yang tadinya hanya bisa lewat sekolah atau sarana pendidikan offline, sekarang dengan adanya kemajuan teknologi kita dapat mempelajari segala hal yang ada hanya lewat media internet, itu semua juga memudahkan pada saat – saat terntentu seperti pandemi saat ini. Contohnya : E – Learning

Dibidang Kedokteran

Manfaat Teknologi di bidang kesehatan, bisa membantu pelaksanaan atau pengamatan kejadian penyakit dari hari ke hari. Sehingga kejadian tidak terduga dari penyakit bisa diantisipasi dengan lebih cepat.

Dibidang Pemerintahan

Manfaat Teknologi di bidang kesehatan, dapat mempermudah masyarakat dalam mengakses pelayanan serta informasi dari pemerintah, sehingga pemerintah dapat melaksanakan program yang dibuat dengan baik dan lancar.

Fungsi

Tentunya Teknologi Informasi memiliki fungsi yang penting. Tidak mungkin keberadaan Teknologi Informasi ini tidak berpengaruh penting dalam kehidupan, terdapat beberapa fungsi yang pastinya penting untuk membantu dalam kehidupan sehari – hari. Ialah sebagai berikut :

  • Menangkap ( Capture ) Kata menangkap dapat kita artikan sebagai menginput, misal menginput data, scanner dan lain sebagainya
  • Mengolah ( Processing ) Maksudnya adalah fungsi untuk mengolah aktivitas agar lebih mudah dipahami
  • Menghasilkan ( Generating ) Teknologi berperan sebagai alat untuk menghasilkan suatu informasi agar dapat lebih terarah
  • Penyimpanan ( Storage ) Teknologi berperan sebagai penyimpan data yang dapat digunakan oleh keperluan lainnya
  • Pencari Kembali ( Retrieval ) Teknologi berperan sebagai pencari informasi atau penyalin data informasi yang sudah tersimpan.
  • Transmisi ( Transmision ) Teknologi ini mengirim data dan informasi dari suatu lokasi lain melalui jaringan komputer

Kelebihan

Teknologi Informasi mempunyai banyak manfaat dalam kehidupan sehari – hari berikut adalah beberapa contoh kelebihan dari Teknologi : 

  1. Membantu Mempercepat Pekerjaan Manusia.
  2. Mempermudah Komunikasi Jarak Jauh.
  3. Mempermudah Transaksi Keuangan.

Kekurangan

Tentunya, Teknologi Informasi juga memiliki kekurangan, perkembangan teknologi yang begitu cepat pastinya memiliki kekurangan, beberapa kekurangannya adalah sebagai berikut :

  1. Manusia menjadi malas beraktivitas karena sudah dimudahkannya berbagai hal.
  2. Penyalahgunaan pencurian keuangan seperti hacking dan semacamnya.
  3. Muncul sikap individualisme karena kurangnya komunikasi secara langsung.

Nah barusan adalah pembahasan seputar apa itu Teknologi Informasi yang di mulai dari pengertian,tujuan, manfaat, fungsi, kelebihan dan kekurangan juga jenis – jenisnya. Apakah kalian ada yang berminat bekerja di bidang IT dan menyukai pekerjaan di bidang Teknologi ?

Jika kalian berminat maka kalian bisa bekerja dan mendalami ilmu IT Arsitektur. Pekerjaan ini banyak dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan besar, khususnya yang mulai beradaptasi dengan Internet of Things dan digital transformation.